Search

Tips Untuk Meningkatkan Keterampilan Speaking, TEATU Kampung Inggris LC

tips meningkatkan keterampilan speaking kampung inggris lc

Jika sebelumnya kita sudah bersama-sama membahas tentang bagaimana cara memulai belajar bahasa Inggris kali ini kita membahas mengenai beberapa tips yang bisa membantu mu untuk meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Inggris. Apa saja dan seperti apa? Yuk mari kita bahas bersama-sama 🙂

Kursus Bahasa Inggris

1. Jangan pernah malu untuk berbicara

Kamu jangan pernah malu dalam berbicara bahasa Inggris, jangan pernah takut salah karena kesalahan akan membuat kamu menjadi lebih baik lagi. Kamu harus terus berlatih bahasa inggris ya guys untuk semakin membuat bahasa Inggris mu jadi lebih baik. Practice make perfect!

2. Jangan kecewa dengan dirimu sendiri

Ketika kamu melakukan berbagai kesalahan jangan pernah merasa kecewa pada diri kamu sendiri. Kamu harus percaya pada diri kamu sendiri guys. Percaya kepada apa yang kamu ucapkan dan yang kamu pelajari. Kamu yang mengucapkan dan kamu yang mengendalikan apa yang kamu tuturkan. Jika kamu selalu merasa kecewa kepada diri sendiri kamu malah gak bisa maju guys, gak akan bisa membuat progress sama sekali. Kamu harus terus berlatih, bangga pada pengetahuan yang kamu punya, dan lakukan yang terbaik untuk mengasah kemampuan mu.

3. Jangan menyusahkan diri sendiri

Ingat guys kamu dalam tahap belajar meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mu, kamu bukan seorang seorang native speaker. Alih-alih ingin menunjukkan kemampuan bahasa Inggris yang WOW kamu jadi berusaha sangat keras tanpa peduli orang yang kamu ajak komunikasi mengerti atau tidak dengan yang kamu sampaikan. Jangan terlalu memaksakan diri guys, menggunakan kosakata dan menyusun nya ke dalam kalimat yang sulit ketika kamu berbicara sangat tidak disarankan untuk siapa pun. Kamu hanya perlu berbicara dengan cara yang sederhana dan juga menggunakan kosakata yang sederhana pula.

4. Jangan pernah bandingkan kamu dengan seorang native speaker

Pengen Konsutasi PR ?

Hal yang harus sangat kamu hindari selanjutnya adalah jangan pernah membandingkan diri kamu dengan seorang native speaker. Kamu hanya perlu menghargai hasil usahamu hingga berada di level yang sekarang sehingga kamu bisa terus belajar dengan perasaan yang berbahagia dan tidak terbebani. Karena membandingkan dirimu dengan seorang native speaker adalah hal yang akan mematahkan semangat mu karena kamu belum bisa menjadi seperti dia. Nikmati saja semua prosesnya guys 🙂

5. Jangan sombong

Nah, ketika kamu sudah bisa fasih berbahasa Inggris yang harus kamu lakukan adalah jangan pernah sombong. Selalu ingat setiap level usahamu, sebarapa fasih kamu saat ini pasti di awali dari level terendah sebelumnya juga bukan? Pada tahap ini saatnya kamu naik ke level selanjutnya yaitu membagikan ilmu yang kamu miliki ke pada orang lain di sekitar mu. Dengan membagi ilmu yang kamu miliki bukan hanya membuat orang lain jadi bisa juga berbahasa Inggris tetapi keterampilan yang kamu miliki pun akan terus ter asah.

Selain tips di atas ada juga nih motivasi dari Mr Moussa seorang native speaker dari Niger untuk kamu semua yang ingin membuat skill speaking mu makin kece, langsung saja simak video berikut:

Bagaimana guys? Siap untuk membuat skill bahasa Inggris mu meningkat dan makin kece? Jangan sampai patah semangat ya guys, semoga tips dan motivasi dari Mr Moussa di atas bisa membantu kamu untuk terus semangat dalam proses belajar kalian semua ya ^^.
Materi lain yang bisa kamu baca: TELLING TIME.
Panduan Belajar di Kampung Inggris

1 komentar untuk “Tips Untuk Meningkatkan Keterampilan Speaking, TEATU Kampung Inggris LC”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria