Search

Pengertian Peribahasa Bahasa Inggris Beserta Contoh dan Artinya

Peribahasa Bahasa Inggris – Sama seperti bahasa pada umumnya, bahasa inggris juga memiliki suatu peribahasa bahasa Inggris. Peribahasa tersebut memiliki arti yang berbeda-beda dan biasanya dipergunakan untuk mewakili suatu kondisi tertentu. Bahkan untuk menjelaskan mengenai kondisi tertentu, sebagian orang justru menggunakan perumpamaan ataupun pertimbangan yang sesuai dengan kondisi tersebut. 

Definisi Peribahasa Bahasa Inggris

Peribahasa adalah kalimat yang mempunyai makna khusus. Dalam artian, kata ataupun kalimat yang menyatakan maksud tertentu. Misalnya saja kondisi, perbuatan ataupun hal yang terjadi atau seseorang. Pada kamus yang berhubungan dengan linguistik, terdapat arti khususnya. Di mana peribahasa bisa disebut sebagai kalimat yang sudah membeku. Sehingga bentuk, makna dan juga fungsinya sudah tetap.

Kursus Bahasa Inggris

Karena hal tersebut, peribahasa mempunyai ciri struktur yang sudah tidak bisa dirubah kembali atau strukturnya sudah ‘pakem’ atau tetap. Kata-kata yang dipergunakan biasanya padat, singkat dan juga enak didengar. Itulah sebabnya, peribahasa akan selalu dikatakan dan dipergunakan secara turun temurun. 

Dalam bahasa Inggris, peribahasa dikatakan sebagai ungkapan akan sesuatu. Walaupun pada dasarnya sama seperti bahasa Indonesia. Peribahasa atau proverb  merupakan bagian dari saying. Sedangkan saying sendiri berarti ungkapan terkenal yang mengandung makna tertentu misalnya mengenai kebaikan dan kebijaksanaan.

Fungsi dan Karakteristik Peribahasa Bahasa Inggris

Peribahasa memiliki fungsi seperti berikut:

  • Mengajarkan mengenai nilai kehidupan.
  • Memberikan nasihat mengenai bagaimana seharusnya bersikap dan bertindak. 
  • Memberikan gambaran mengenai suatu budaya dalam sebuah bangsa. 
  • Memberikan pencerahan untuk orang yang sedang dalam kondisi kurang baik atau sulit. 
  • Memberikan motivasi atau semangat.
  • Memberikan kritik atau sindiran atas apa yang tidak tepat atau tidak sesuai dengan tempatnya. 

Ada karakteristik tersendiri yang menggambarkan peribahasa dalam bahasa Inggris dan membedakannya dari kalimat biasa. Karakteristik tersebut yaitu:

  • Ada yang pendek dan panjang. 
  • Mempunyai kekhasan yang mudah untuk diingat atau memiliki  rima. 
  • Mempunyai gaya bahasa yang bervariasi, misalnya metaforsa, paradox. 

Contoh Peribahasa Bahasa Inggris Terkenal

Dari sekian banyaknya peribahasa bahasa inggris, beberapa diantaranya sering dipergunakan dan memiliki arti yang bermakna. Contohnya adalah sebagai berikut:

Peribahasa Bahasa Inggris – “Action Speaks Louder than Words”

Peribahasa ini menggambarkan jika yang Anda lakukan akan jauh lebih bermakna dibandingkan hanya sekedar berkata-kata. Ini disebabkan bicara adalah sesuatu yang mudah dan semua orang bisa mengemukakan hal yang sama. namun, berbeda dengan bertindak. Tidak semua orang dapat melakukan hal tersebut dengan baik. Bahkan beberapa diantaranya mengalami kegagalan. 

Peribahasa Bahasa Inggris – “It Takes Two to Tango”

Peribahasa ini biasanya dikatakan untuk menggambarkan suatu keberhasilan, khususnya untuk suatu hubungan percintaan. Kenapa tango? Tango sendiri adalah tarian dari Spanyol yang membutuhkan 2 penari untuk melakukan tarian secara bersama-sama. 

Jika salah satu diantara 2 penari tersebut tidak bisa melakukan gerakan, maka tarian akan hancur. Sehingga diperlukanlah 2 orang yang bisa bekerja sama dengan baik agar bisa berhasil. 

“Easy Comes, Easy Go”

Mungkin Anda lebih banyak mendengar peribahasa ini dari lagunya Queen yang Bohemian Rhapsody. Namun easy come, easy go sendiri bermakna apa yang cepat datang maka juga akan cepat perginya. Sehingga bisa dikatakan jika Anda mendapatkan sesuatu yang cepat seperti popularitas ataupun uang, Anda juga harus bersiap untuk kehilangan hal tersebut dengan cepat. 

“Every Cloud Has a Silver Lining”

Peribahasa ini biasanya dipergunakan kala seseorang merasa sedih atau sedang melewati masa sulit. Maksud dari pepatah ini adalah pasti akan ada hikmah di setiap musibah yang terjadi. Sehingga bisa dikatakan, cloud atau awan diibaratkan sebagai musibah dan silver lining adalah suatu harapan atau sesuatu yang bagus yang akan terjadi. 

“Learn to Walk Before you Run”

Jika diartikan secara langsung, artinya adalah belajar jalan terlebih dahulu sebelum berlari. Dalam penggunaannya, pepatah ini sering diucapkan untuk orang yang tidak mengerti mengenai hal mendasar namun sudah mempelajari mengenai hal yang lebih kompleks. Sehingga pepatah ini seperti menyindir, jika harus mengerjakan sesuatu secara bertahap dari bawah untuk ke atas. 

“Better Safe than Sorry”

Peribahasa ini seperti pepatah jawa yaitu alon-alon asal kelakon (pelan-pelan yang penting terlaksana). Sehingga peribahasa ini menganjurkan untuk tidak terburu-buru dan lebih melakukan perencaan dalam melakukukan sesuatu daripada cepat namun menyesal kemudian. 

“A Picture is Worth a Thousand Words”

Berarti sebuah gambar bisa berarti banyak kata, dalam peribahasa tersebut diibaratkan seribu kata. Peribahasa ini menunjukkan bahwa tak selalu sebuah gambar hanyalah gambar yang bisa dilihat saja. Terkadang sebuah gambar memiliki makna yang lebih empatik dan tak bisa dijelaskan dengan sedikit kata-kata.

“All Good Things Must Come to an End”

Menyatakan bahwa sebuah kebahagiaan atau kebaikan pasti akan datang di akhir. Bisa juga diibaratkan sebagai penjelasan apapun ceritanya pasti akan berakhir bagus. 

Peribahasa ini sering muncul pada cerita atau kisah yang sepertinya terus-menerus dihadapi masalah atau tantangan. Sebagai penyemangat untuk tidak putus asa, bisa diungkapkan peribahasa ini.

“Absence Makes the Heart Grow Fonder”

Absens atau ketidakhadiran sesuatu atau seseorang bisa membuat suasana hati yang sebaliknya. Sesuatu atau seseorang tersebut boleh jadi sudah lama tidak nampak. Namun dengan demikian justru kehadirannya semakin nampak di hati. Kehadiran yang fana inilah bisa dideskripsikan oleh peribahasa ini.

“Better Late than Never”

Segala sesuatu akan lebih baik jika dilakukan meskipun terlambat. Keterlambatan disini dinilai lebih baik daripada sama sekali tidak dilakukan. Pada kehidupan semua orang, tentunya peribahasa ini sangat bermakna. Apapun profesi seseorang, peribahasa ini bisa dijadikan acuan.

“Beauty is in the Eye of the Beholder”

Artinya, kecantikan atau keindahan terletak pada siapa yang melihatnya. Peribahasa ini juga cukup erat dengan kehidupan sehari-hari. Cukup banyak orang yang terlena akan kecantikan. Atau hanya menilai seseorang atau sesuatu dari tampilan visualnya saja. Padahal apa yang terlihat indah di mata bukan berarti indah di bagian dalamnya.

Peribahasa Bahasa Inggris – “Don’t Count Your Chick Before They Hatch”

Jangan menghitung apapun yang Anda miliki sebelum semuanya pasti. Peribahasa ini mengajarkan untuk tidak membuat rencana berdasarkan apa yang belum terjadi. Sebenarnya boleh-boleh saja membuat perencanaan. Namun apabila rencana yang dibuat ini berdasarkan hal yang belum nyata, lebih baik tidak direncanakan. Sebaliknya, buatlah rencana yang sudah nyata pembentuknya.

Peribahasa Bahasa Inggris – “Fortunes Favors the Bold”

Nasib baik berpihak pada mereka yang berani. Maksudnya adalah siapa saja yang berani menghadapi tantangan atau resiko berpotensi memiliki nasib baik. Hal ini sudah banyak terbukti pada kehidupan sehari-hari. 

Orang yang berani mengambil resiko akan mendapatkan kebaikan. Dibandingkan mereka yang terlalu banyak berspekulasi. Namun tentu saja resiko yang siap diambil perlu direncanakan terlebih dahulu. Jangan sampai ada peribahasa sebelumnya, Don’t count your chickens before they hatch.

Peribahasa Bahasa Inggris – “Honesty is the Best Policy”

Menyatakan bahwa kejujuran adalah hal yang paling baik. Lagi-lagi peribahasa ini juga banyak penerapannya di kehidupan. Apapun profesi atau perbuatan seseorang, akan lebih baik jika bersikap jujur.

Di antara peribahasa bahasa Inggris di atas, semuanya memiliki arti yang cukup kompleks. Bukan hanya bermakna, tetapi peribahasa bahasa Inggris ini juga dapat menjadi inspirasi terhadap kehidupan sehari-hari. 

Baca juga Mari Belajar Proverb and Riddle Dan Contohnya Dalam Bahasa Inggris

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria