Search

One Day Visit & Coaching Clinic IGBS Darul Marhamah Bogor di Kampung Inggris LC

visiting igbs darul marhamah di LC Kampung Inggris Pare

Program visiting yang ditawarkan oleh LC Kampung Inggris Pare terbukti bisa menjadi solusi terbaik bagi siapa saja yang ingin sekali datang ke Kampung Inggris tetapi memiliki waktu yang sangat singkat. Jika sebelumnya ada rombongan dari SMP N 1 Palopo yang memiliki waktu hanya 3 jam untuk bisa berkenalan lebih dekat dengan Kampung Inggris, kali ini ada rombongan dari Islamic Boarding School Darul Marhamah Bogor yang memiliki waktu lebih lama untuk berkenalan dengan Kampung Inggris dari dekat yaitu selama satu hari. Apa saja yang mereka dapatkan selama satu hari di Kampung Inggris LC, yuk mari scroll terus ke bawah untuk mengetahuinya.

Kursus Bahasa Inggris

Rombongan dari Bogor yang berjumlah sekitar 300 peserta ini datang pada hari Selasa, 17 Januari 2017 pukul 18.00 di rest area PMI Pare. Mayoritas peserta dari rombongan Darul Marhamah ini adalah perempuan karena memang mereka berasal dari boarding school khusus putri. Berkunjung ke Kampung Inggris menjadi salah satu destinasi dalam study tour yang diadakan di bulan Januari ini. Setibanya di Kampung Inggris mereka langsung mengarah ke camp LC Kampung Inggris Pare menggunakan kereta kelinci yang sudah disediakan untuk beristirahat dan juga menikmati suasana Kampung Inggris ini pada malam hari.

Rangkaian kegiatan visiting dimulai pada hari Rabu, 18 Januari 2017 pukul 08.00 pagi. Dari camp masing-masing mereka menuju ke tempat acara berlangsung yang sudah dibagi ke dua tempat yaitu aula camp 1 dan aula camp 10 menggunakan kereta kelinci atau biasa disebut dengan odong-odong. Susunan acara yang dilaksanakan kali ini tidak jauh berbeda dengan kegiatan visiting sebelumnya dimulai dengan pengarahan, perkenalan sejarah Kampung Inggris, mengenalkan program yang dimiliki oleh LC Kampung Inggris dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab sebelum acara pertama ditutup. Para siswi dari IGBS Darul Marhamah ini terlihat sangat antusias dengan banyaknya pertanyaan yang mereka ajukan ke pada Mr Sadam selaku pengisi acara. Mereka saling bergantian melemparkan pertanyaan demi pertanyaan untuk mengobati rasa penasarannya dengan Kampung Inggris ini. Mr Sadam pun menjawabnya dengan antusias dan dengan penjelasan yang ringan untuk mudah mereka pahami. Setelah sesi tanya jawab selesai dan rangkaian kegiatan pertama selesai, peserta visiting pun melanjutkan ke rangkaian kegiatan yang kedua yaitu mengikuti coaching clinic singkat yang diberikan oleh para teacher LC Kampung Inggris ini. Pada kegiatan ini LC Kampung Inggris ingin memperkenalkan seperti apa sih suasana belajar di Kampung Inggris ini beserta memberikan materi singkat sebagai gambaran keseruan materi-materi dan metode belajar unik yang ada di Kampung Inggris khususnya di LC Kampung Inggris Pare. Kemudian rangkaian kegiatan ketiga yang merupakan rangkaian kegiatan terakhir adalah mereka akan dibawa berkeliling kawasan Kampung Inggris menggunakan kereta kelinci. Seluruh peserta akan dibawa untuk mengetahui lembaga-lembaga kursus lain yang ada di Kampung Inggris ini untuk memberikan gambaran nyata berdasarkan pengetahuan yang sudah disampaikan oleh Mr Sadam. Merekapun menyaksikan dari dekat lalu lalang para pelajar yang sedang ada di Kampung Inggris ini. Bukan hanya berkeliling untuk melihat keramaian Kampung Inggris pada hari aktif belajar kereta kelinci ini membawa mereka sampai ke salah destinasi wisata yang ada di Pare ini yaitu Masjid Agung An Nur untuk sekaligus melaksanakan sholat dzuhur. Setelah selesai mereka kembali ke rest area untuk menuju ke bus masing-masing dan melanjutkan perjalanan study tournya.

Kamu bisa simak kegiatan visiting dari IGBS Daruh Marhamah pada video dibawah ini:

Seru kan kegiatan one day visit and coaching clinic IGBS Darul Marhamah Bogor ini. Kamu juga bisa kok guys jika ingin mengadakan kegiatan serupa tapi harus dengan membawa rombongan ya jangan sendirian aja biar asik dan seru :).
Sekian liputan yang bisa kami sampaikan kali ini guys, sampai bertemu lagi di kegiatan kelas seru lainnya ^^.
Panduan Belajar di Kampung Inggris

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria