Search

12 Nama Bulan dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimat

Pada kalender internasional saat ini, kita mengetahui ada 12 bulan. Pada dasarnya nama-nama bulan dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris hampir memiliki kesamaan dalam penyebutan dan penulisan, namun pada artikel ini kita akan membahas lebih dalam mengenai nama-nama bulan, contoh, serta asal-usul dinamakannya setiap bulan.

Nama-nama bulan dalam Bahasa Inggris

Karena nama-nama bulan dalam Bahasa Indonesia menggunakan kata serapan dari Bahasa Inggris, sehingga penamaan bulan menjadi mudah untuk diingat oleh kita. Hanya terdapat beberapa bulan saja yang disesuaikan dengan penyebutan dan penulisan dalam Bahasa Indonesia.

Kursus Bahasa Inggris
  • Januari – January, disingkat Jan.
  • Februari – February, disingkat Feb.
  • Maret – March, disingkat Mar.
  • Apri – April.
  • Mei – May.
  • Juni – June, disingkat Jun.
  • Juli – July, disingkat Jul.
  • Agustus – August, disingkat Aug.
  • September – September, disingkat Sept.
  • Oktober – October, disingkat Oct
  • Nopember – November, disingkat Nov.
  • Desember – December, disingkat Dec.

Contoh penggunaan kalimat nama bulan dalam bahasa Inggris

Berikut contoh penggunaan nama bulan dalam bahasa Inggris pada suatu kalimat:

1. Januari – January

  • Me and my family always celebrating the 1st January at home and praying for a good year.(Aku dan keluargaku selalu merayakan hari pertama bulan Januari dirumah dan berdoa untuk tahun yang baik)
  • In Indonesia, January is still in wet season. Don’t forget to bring umbrella whenever you go outside.” (Di Indonesia, bulan Januari masih mengalami musim hujan. Jangan lupa untuk membawa payung ketika kamu bepergian keluar)

2. Februari – February

  • They said February is a love month, but for me every months is a love month.” (Mereka bilang bulan Februari merupakan bulan yang penuh cinta, tapi bagi aku setiap bulan merupakan bulan yang penuh cinta)
  • I started to workout at February last year, now looking back my journey, I’m proud of myself because I feel fit & healthy.” (Aku mulai berolahraga sejak bulan Februari tahun lalu, sekarang aku melihat perjalanan aku yang lampau, aku jadi bangga pada diriku karena sekarang merasa lebih fit dan sehat)

3. Maret – March

  • Oh no, my subscribtion to the music streaming app ends in March. I highly recommend you to subscribe since they have complete music library. Thank you for bringing this topic.” (Astaga, langganan aplikasi musik aku akan berakhir pada bulan Maret. Aku sangat merekomendasikan kamu untuk berlangganan aplikasi ini karena mereka punya daftar lagu yang lengkap. Terima kasih ya sudah membahas ini)
  • The final match between Persija vs Persipura will held in 15th March at GBK stadion. We have to go to there to support them.” (Babak final antara Persija melawan Persipura akan diadakan pada tanggal 15 bulan Maret di sation GBK. Kita harus kesana untuk mendukung mereka.)

4. April – April

  • April is a special month for me because it’s my birth month.” (Bulan April merupakan bulan yang istimewa untuk aku, karena itu adalah bulan kelahiranku)
  • Do you want to go to Bali on April? I don’t know yet the exact date to go to there since we have to do some work stuff.” (Apakah kamu mau ke Bali dibulan April? Aku belum tahu tanggal pastinya karena kita harus mengurus urusan pekerjan dulu)

5. Mei – May

  • We will celebrate Eid al-Fitr on May 2020!(Kita akan merayakan Idul Fitri pada bulan Mei tahun 2020!)
  • 1st May is a Labour day in Indonesia, the good thing is, it’s public holiday!(Tanggal 1 bulan Mei merupakan hari Buruh Nasional di Indonesia, hal bagusnya adalah hari itu juga hari libur!)

6. Juni – June

  • Uncle Juni was born on June, that’s why grandma named him Junianto.” (Paman Juni lahir pada bulan Juni, oleh karena itu nenek menamainya Junianto)
  • June is a high season because of students are in holiday.” (Bulan Juni merupakan high season karena para murid sedang berlibur)

7. Juli – July

  • Mr. Santoso,The HRD Manager said I will start working on 1st July! I’m happy!(Pak Santoso, manager HRD mengatakan bahwa aku akan bekerja mulai tanggal 1 Juli! Aku sangat senang!)
  • I met her on July 2012 at the airport, now she’s like my own sister because we shared a lot of things together.” (Aku bertemu dengan dia pada bulan Juli tahun 2012 di bandara, sekarang dia sudah seperti saudaraku sendiri karena kami berbagi banyak hal)

8. Agustus – August

  • We are currently practicing for our Independence day ceremony on 17th August.(Kami saat ini sedang berlatih untuk upacara kemerdekaan yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus)
  • Their album will release on 25th September! I have to start saving now!(Album mereka akan resmi diterbitkan pada tanggal 25 September! Aku harus mulai menabung mulai dari sekarang)

9. September – September

  • Andre will launch his first clothing product on September. Best of luck to him.(Andre akan meluncurkan produk pakaian pertamanya pada bulan September. Semoga beruntung untuk dia)
  • Green Day’s song, “Wake Me Up When September Ends” is the most played song on 1st September.” (Lagu dari Green Day yang berjudul “Wake Me Up When September Ends” merupakan lagu yang paling banyak diputar pada tanggal 1 September)

10. Oktober – October

  • Even though we live in Indonesia, but Halloween is one of the most anticipated event for young people.” (Meskipun kita tinggal di Indonesia, namun Halloween merupakan salah satu acara yang paling dinantikan oleh anak-anak muda)
  • October is identic with warm color because of the Fall season is starting in West.” (Bulan Oktober identik dengan warna-warna yang hangat karena musim Gugur telah dimulai di Barat sana)

11. Nopember – November

  • We have lots of event planning on November, make sure you stay fit guys.(Kita akan punya banyak rencana acara dibulan Nopember, pastikan kalian selalu bugar ya)
  • I saw the trailer on November, really can’t wait until the movie release next month.(Aku menonton cuplikan filmnya pada bulan Nopember, aku sungguh-sungguh tidak sabar menonton film itu bulan depan)

12. Desember – December

  • I like December vibes, you know, everyone is feeling the joy of ending the year and ready to start a new chapter of their life.” (Aku suka suasana bulan Desember, kamu tahulah bahwa setiap orang merasakan rasa senang karena tahun akan berakhir dan mereka siap memulai hidup yang baru.)
  • December is one of the month that many director release their movies.(Bulan Desember merupakan salah satu bulan yang banyak sutradara pilih untuk merilis film)

asal usul nama bulan dalam bahasa inggris

 

Asal-usul dinamakannya nama-nama bulan dalam Bahasa Inggris

Penamaan bulan dimulai pada kekaisaran Roma kuno, awalnya dalam kalender Roma hanya terdapat 10 bulan saja. Namun seiring berjalannya waktu, terdapat penambahan 2 bulan baru dalam kalendernya. Berikut adalah daftar-daftar awal penamaan bulan.

1. Maret – March

Maret merupakan bulan pertama dalam kalender Roma. Penetapan bulan Maret sebagai bulan pertama pada masa itu dikarenakan musim Semi dimulai pada bulan ini dan orang-orang mulai keluar untuk berperang. Maret atau March dinamakan sesuai dengan dewa Mars yang merupakan dewa perang bagi masyarakat Roma.

2. April – April

Penetapan April sebagai bulan kedua didasarkan pada kata ‘Aprilis’ yang berarti kedua.

3. Mei – May

Bulan Mei merupakan puncak dimana bunga-bunga bermekaran pada musim Semi, penamaannya diambil dari dewi Maia yang merupakan dewi tumbuhan.

4. Juni – June

Penamaan bulan ini didasarkan dari nama Juno yang merupakan ratu dewa-dewa Roma.

5. Juli – July

Sebelum berubah menjadi Juli, nama bulan ini merupakan Quintilis yang berarti bulan ke lima. Kemudian namanya berubah menjadi Juli atau July karena Julius Caesar.

6. Agustus – August

Bulan ini juga sebelumnya disebut sebagai Sextilia karena dalam bahasa Roma berarti keenam. Kemudian bulan ini berubah menjadi Agustus atau August karena kaisar Augustus.

7. September – September

Nama bulan ini berasal dari bahasa Roma yakni “Septimus” yang berarti ketujuh.

8. Oktober – October

Nama bulan ini berasal dari bahasa Roma yakni “Octavus” yang berarti kedelapan.

9. Nopember – November:

Nama bulan ini berasal dari bahasa Roma yakni “Nonus” yang berarti kesembilan.

10. Desember – December:

Nama bulan ini berasal dari bahasa Roma yakni “Decimus” yang berarti kesepuluh.

Tambahan Nama Bulan dalam Bahasa Inggris

Ini adalah kesepuluh bulan yang pernah dipakai dalam kalender Roma, kemudian berkembang dan bertambah dua bulan baru yakni:

11. Januari – January:

Penamaan bulan ini didasarkan pada nama dewa yang bernama Janus yang merupakan dewa permulaan dan akhir.

12. Februari – February:

Kemudian bulan setelah Januari, muncullah Februari karena pada saat itu ada sebuah festival yang bernama Februa yang merupakan festival untuk membersihkan kota dari arwah-arwah jahat dan menyambut kesehatan serta kesuburan.

Pada tahun 1582, Paus Gregory menata ulang kalender yang sudah dipakai ini dan menetapkan bulan Januari sebagai awal permulaan dari tahun. Kemudian kalender ini pula yang saat ini kita kenal sebagai Gregorian Calender atau kalender Gregory.

Nah itu dia nama-nama bulan dalam bahasa inggris beserta sejarahnya. Penulisn bulan dalam bahasa inggris ternyata cukup mudah lho! Biasanya setiap penulisan bulan selalu dibarengi dengan tanggal. Coba deh intip Cara Menulis Tanggal dalam Bahasa Inggris, siapa tau kamu lupa.

Paket Holiday Desember Ceria Kampung Inggris LC

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria