Search

Selamat Hari Pahlawan Nasional, Mari Bersama Melanjutkan Perjuangan Para Pahlawan Kita

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya”. Seperti kutipan tersebut kita memang tidak bisa melepaskan jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk merebut kemerdekaan bangsa Indonesia dari para penjajah. Mereka telah mengorbankan seluruh jiwa dan raganya bagi bangsa Indonesia. Saat ini yang harus kita lakukan adalah meneruskan perjuangan para pahlawan bangsa untuk memajukan bangsa tercinta, Indonesia.

Sejarah singkat: “Pada tanggal 10 November 1945 tepatnya di Surabaya perang kembali pecah untuk pertama kalinya setelah Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya. Perang pecah dikarenakan warga Surabaya merasa dihina dan tidak melaksanakan ultimatum dari pasukan Inggris yang meminta pimpinan bangsa Indonesia dan para pemuda menyerahkan dirinya setelah kematian Brigadir Jenderal Mallaby sehingga pertempuranpun pecah. Seluruh elemen masyarakat ikut terlibat dalam peristiwa ini. Banyaknya pejuang yang gugur pada pertempuran ini menjadikan Surabaya dijuluki kota Pahlawan dan pada tanggal 10 November 2016 dijadikan sebagai peringatan hari pahlawan nasional.”

Kursus Bahasa Inggris

Dari sejarah singkat diatas terbayang kan bagaimana kerasnya perjuangan para pahlawan dan veteran-veteran terdahulu. Mereka sangat mencintai tanah air ini dan melakukan pembelaan sampai titik darah penghabisan. Bukan hanya para pejuang yang ikut andil dalam peperangan di Surabaya, masih banyak lagi pahlawan-pahlawan lain yang telah terlebih dulu gugur dimedan perang sebelum-sebelumnya. Kita pada saat ini sudah tidak lagi berada ditengah-tengah medan perang dengan peluru atau bambu runcing sebagai senjata utama, kita saat ini berada dimedan perang yang mengahruskan kita menggunakan pengetahuan untuk memenangkannya. Ya, sebagai generasi muda kita mempunyai kewajiban untuk meneruskan perjuangan para pahlawan dengan cara kita masing-masing. Kalian bisa mengembangkan bakat dan minat dibidang masing-masing dan berjuang dimedan perang internasioanl untuk mengharumkan bangsa Indonesia. Kalian juga bisa berjuang untuk membantu perjuangan pemerintah indonesia untuk mengembangkan ekonomi, pendidikan, wisata dan masih banyak lagi. Kalian bisa berjuang dari melakukan hal-hal kecil terlebih dahulu untuk menggapai sesuatu yang besar nantinya.

Seperti salah satu tokoh bangsa yang berjasa bagi warga sekitaran Kampung Inggris Pare yaitu Mr Kalend, beliau melakukan hal yang sederhana awalnya yaitu ingin membantu mahasiswa yang ingin belajar bahasa asing untuk menghadapi ujian negara. Ternyata mahasiswa tersebut berhasil dan melalui mulut ke mulut nama Mr Kalend pun menjadi  buruan banyak orang yang ingin belajar bahasa asing khususnya Inggris. Semakin banyaknya minat pelajar yang datang ke Dsn Singgahan pada saat itu mendorong dirinya untuk mendirikan lembaga kursus untuk bisa memenuhi keinginan belajar para pencari ilmu yang datang ke Pare. Dengan berjalannya waktu lembaga kursuspun semakin banyak, warga sekitar yang dulunya mayoritas adalah buruh tani berubah menjadi pedagang sesuai dengan kebutuhan para pendatang. Selain itu rumah-rumah warga pun disulap menjadi tempat tinggal untuk para pelajar yang memang berasal dari luar daerah. Ya, Mr Kalend merupakan orang yang berjasa bagi Kampung Inggris ini karena selain merupakan pelopor penyedia kursus bahasa Inggris dengan biaya yang terjangkau beliau juga memberikan dampak ekonomi yang bagus bagi warga yang ada dikawasan Kampung Inggris, yaitu Dsn Singgahan Pelem dan Ds Tulungrejo.

Mr Kalend sebagai pelopor berkembangnya Kampung Inggris bisa kamu jadikan inspirasi dan panutan untuk melakukan hal-hal yang berguna bagi bangsa ini. Sudah banyak pemuda-pemudi Indonesia yang mengharumkan nama bangsa didunia Internasional melalui bidangnya masing-masing. Sudah banyak juga pemuda-pemudi Indonesia yang berjuang kedaerah-daerah untuk membangun pendidikan yang lebih layak, membantu anak-anak jalanan untuk kembali merasakan indahnya bangku sekolah, membangun taman-taman baca. Selain itu banyak juga warga yang membangun koperasi untuk memajukan usaha ekonomi bawah, memaksimalkan potensi daerah dengan mengajak warga sekitarnya sadar akan potensi mereka dan masih banyak lagi. Ya, kita sebagai warga negara Indonesia harus bangga dengan apa yang kita miliki. Yuk mari kita awali dari lebih peduli dengan lingkungan sekitar untuk meneruskan perjuangan pahlawan terdahulu. Selalu semangat semuanya demi membangun bangsa lebih baik lagi. Indonesia itu keren !!!! ^^.

Selamat Hari Pahlawan Nasional

Panduan Belajar di Kampung Inggris

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria