Search

Sambutan Hangat dan Menginspirasi di Welcoming Party

Welcoming party LC Kampung Inggris

Kelas baru LC Kampung Inggris telah dimulai. Sebelum aktivitas belajar mengajar, LC telah mengadakan welcoming party untuk menyambut siswa baru yang berasal dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. Tepatnya pada hari minggu, 11 oktober 2015, puluhan siswa baru berkumpul di halaman camp putri LC Kampung Inggris. Tidak hanya siswa baru, siswa dari periode sebelumnya, para tutor dan staff LC juga ikut bergabung menyemarakkan acara penyambutan tersebut. LC juga mendapat kehormatan menerima tamu dari negeri paman sam, Mrs. Ari Peach dan putranya yang berumur 13 tahun, Ardian Peach. Dengan kehadiran kedua tamu tersebut, acara welcoming party LC Kampung Inggris kali ini semakin lengkap karena mereka juga berbagi pengalaman selama di USA. Selain pengalaman, seluruh siswa LC juga mendapatkan motivasi bagaimana caranya pede berbahasa inggris. Hal ini tentu selaras dengan tema yang diusung oleh LC: Come to Speak!

Kursus Bahasa Inggris

Acara welcoming party merupakan bentuk penyambutan siswa baru LC di setiap periodenya. Acara yang dipandu oleh tutor camp putri Naily Luthfiyasari ini semakin meriah dengan adanya teriakan jargon yang menyemangati seluruh peserta. Jargon “Come to speak” menggambarkan siswa yang datang dari berbagai daerah di Indonesia diharapkan mampu dan pede bicara bahasa inggris. Hal ini didukung dengan program paket intensif dari LC kampung inggris yang memberikan materi pendukung speaking seperti grammar, vocab dan pronounciation.

Mrs. Ari peach, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kampung inggris merupakan tempat yang sangat tepat untuk belajar bicara bahasa inggris. Karena disini, tidak ada yang mencemooh saat bicara bahasa inggris. Berbeda dengan lingkungan di rumah, akan tampak aneh jika kita bicara bahasa inggris dengan keluarga dan tetangga. Oleh karena itu, beliau berpesan agar setiap detik yang dilewati di LC Kampung Inggris, harus dimanfaatkan sebaik-baiknya. Karena tiap sen uang yang dikeluarkan adalah untuk belajar bahasa inggris dan bukan bahasa indonesia, maka berusahalah untuk bicara bahasa inggris dalam tiap kesempatan. Peserta welcoming party juga diberikan kesempatan berbicara langsung dengan Ardian yang merupakan english native speaker. Kehadiran kedua tamu tersebut di acara welcoming party tentu memberikan semangat dan inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus belajar dan mewujudkan impiannya.

Bukan hanya memberikan semangat untuk memulai program, acara yang berlangsung selama sekitar dua setengah jam ini  juga diharapkan dapat membangun semangat kekeluargaan di antara seluruh siswa, tutor dan staff LC Kampung Inggris. Siswa yang tampak senang sekaligus penasaran dengan teman barunya di kelas, akhirnya dapat melihat orang-orang yang akan menjadi partner mereka selama belajar beberapa bulan di LC. Obrolan hangat dan saling sapa selama welcoming party menunjukkan para siswa baru sudah mulai beradaptasi dengan lingkungan baru di sini. Suasana kekeluargaan yang ada dalam acara tersebut diharapkan terus berlanjut hingga di camp, di kelas, dan dimana pun.

Mau tau suasana belajar di kampung inggris? Baca selengkapnya di: 6 Budaya Unik di Kampung Inggris

Suasana kekeluargaan menjadi dasar penting untuk belajar di LC. Dengan adanya kenyamanan, tentu belajar jadi menyenangkan. semoga event welcoming party ini bisa memperkuat persaudaraan kami. Selamat datang dan selamat belajar, sahabat LC ^_^

Berikut ini video Welcoming party yang hangat dan menginspirasi:

Panduan Belajar di Kampung Inggris

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rasakan atmosfer belajar bahasa Inggris yang berbeda bareng ratusan siswa dari berbagai kota lainnya.

Ikuti Kami

Scroll to Top
close
Holiday Ceria